10+ Rekomendasi Anime Bola Voli Terbaik

Anime atau Animasi khas Jepang dan tema sport adalah satu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan. Sudah tak terhitung ada berapa banyak jumlah rilisan anime bertemakan sport yang dilempar ke pasaran.

Hal ini membuktikan bahwa pasar anime sport punya peluang keuntungan yang menggiurkan. Anime sport sendiri adalah produksi anime yang menggunakan suatu cabang olahraga dalam bercerita.

Buat kamu yang pernah menonton Captain Tsubasa, kamu pasti sudah bisa menerka cabang olahraga apa kah yang digunakan anime yang menemani masa kecil kita semua tersebut dalam bercerita.

Nomor-nomor lain dari anime bertemakan skor kian berjamur dan nampaknya saat ini ialah wajib untuk menempatkan satu atau dua anime sport dalam satu musim anime. Untuk tahun 2019 sendiri kamu bisa saksikan anime sport seperti Tsurune dan Free!, sobat.

Kali ini kami akan membahas dan tentu saja merangkum anime sport apa saja yang membawa cabang olahraga bola boli sebagai premis utama. Olahraga voli identik dengan kerjasama tim dan tentu aja kecekatan tubuh untuk menerima dan menyervis ke bola ke arah lawan.

Gak perlu berbasa-basi lagi karena kami yakin sobat untuk gak sabar untuk melihat ulasan dan menontonnya, ini dia rekomendasi anime bola voli terbaik versi Ponselsoak.com

10. Anime Bola Voli “Ashita e Attack!”

Ashita e Attack
Ashita e Attack!

Faktanya, anime sport bertemakan voli bukan hal lagi di industri peranimean Jepang, sobat. Anime sport dengan tema permainan bola voli sudah hadir sejak puluhan tahun lalu dengan tema cerita yang terbilang masih sangat fresh di masanya.

Di urutan pertama dari akhir ini, kami punya satu rekomendasi anime sport bertemakan bola voli yang sayang untuk kamu lewatkan. Berjudul Ashita e Attack!, anime yang tayang tahun 1977 ini punya jajaran gadis-gadis cantik sebagai tokoh penggerak cerita.

Garis besar ceritanya mengisahkan tentang sebuah tim bola voli putri yang baru saja dibentuk di sebuah sekolah menengah.

Tim yang tentunya terdiri dari gadis-gadis cantik ini cenderung masih lemah awalnya, namun dengan tekad dan semangat belajar tinggi, kini mereka mampu bersaing di kejuaraan nasional.

Melihat sinopsisnya, mungkin sebagian dari kamu akan melihat Ashita e Attack! sebagai anime yang membosankan terlebih dengan waktu rilis yang sudah lumayan lama.

Jangan gusar dulu sobat. Meski visualnya terkenal sangat jadul, namun kekuatan ceritanya lah yang membuat anime ini masih layak tonton.

Jumlah episode: 23

Skor kami: 6,3/10

9. Anime Bola Voli “Shoujo Fight: Norainu-tachi no Odekake”

Shoujo Fight Norainu tachi no Odekake
Shoujo Fight: Norainu-tachi no Odekake

Maju cepat ke abad 20, tepatnya tahun 2009 ada salah satu judul anime sport bertemakan bola voli yang punya atmosfir mirip dengan judul yang sebelumnya kami sebutkan.

Ya, Shoujo Fight: Norainu-tachi no Odekake hadir dengan premis yang hampir serupa dengan Ashita eAttack! Apa yang membuatnya mirip? Tak lain dan tak bukan adalah penggambaran cerita menggunakan sudut pandang wanita yang dimilikinya.

Jika di Ashita e Attack sudut pandang ditampilkan melalui beberapa tokoh utama, di Shoujo Fight: Norainu-tachi no Odekake sudut pandang yang dipakai hanya dari satu tokoh.

Mengisahkan tentang mantan kapten tim bola voli bernsama Neri Oishi yang sedang menyembunyikan identitasnya sebagai kapten handal saat masuk ke sekolah barunya, Akademi Hakuunzan yang terkenal sudah menghasilkan banyak pemain voli handal.

Neri yang sejak awal merupakan kapten tim yang kemampuannya sudah diakui di tingkat nasional, harus menahan diri untuk tidak kembali ke olahraga yang sudah membesarkan namanya ini.

Ada apa gerangan dan apa yang akan terjadi selanjutnya? Kini giliran kamu yang saksikan sendiri, sobat.

Jumlah episode: 1 (OVA)

Skor kami: 6,5/10

8. Anime Bola Voli “Attacker You!”

Attacker You
Attacker You!

Mundur lagi ke tahun 80an, tepatnya tahun 1984, kami punya satu rekomendasi anime sport klasik bertemakan permainan bola voli yang melakukan pendekatan ala anime shoujo dan romance berjudul Attacker You!.

Tak heran memang, karena anime ini jika diihat dari visualnya sangat kental dengan unsur shoujo. Alih-alih menghadirkan cerita autentik tentang permainan bola voli, Attacker You! memasukkan elemen menarik yang diletakkan sebagai premis utama dalam bercerita.

Attacker You! membawa konsep jatuh cinta dengan kakak tingkat dan berusaha mengejar cintanya. Klise dan cringe? Tunggu dulu sobat.

Attacker You! mengisahkan tentang You Hazuki, gadis ceria nan enerjik yang sebelumnya tidak suka voli tapi kepincut dengan sang kakak kelas yang kebetulan seorang kapten tim voli di sekolahnya bernama Sho Takiki.

You kemudian memutuskan untuk bergabung dengan tim voli dengan tujuan menjadi penyerang di tim voli wanita nasional Jepang. Kemudian dimulai lah perjalanan You untuk mengejar impiannya akan voli dan kakak kelas tercintanya.

entu jalannya tidak mudah, akan ada pelatih brutal disini, lho.

Jumlah episode: 58

Skor kami: 6,7/10

7. Anime Bola Voli “Attack No. 1”

Attack No. 1
Attack No. 1

Jauh sebelumnya hadirnya Ashita e Attack! Attack No. 1 sudah membuktikan bahwa ialah anime sport pertama yang membawa tema tentang permainan bola voli sebagai sajian utama.

Masih sama dengan semua judul diatas, Attack No. 1 juga menggunakan sudut pandang wanita dalam bercerita. Nampaknya saat awal kemunculannya, anime sport bertemakan voli memang saja dirilis dengan target pasar utama wanita.

Hal ini nampak dari penggunaan tokoh sentral seorang atlet sentral dan tentu saja tim bola voli putri. Lantas bagaimana ulasan dari Attack No. 1 yang tayang tahun 1969 ini?

Attack No. 1 mengisahkan tentang seorang gadis paling cerdas di sekolahnya bernama Kozue Ayuhara. Kozue menemukan bahwa semua orang membosankan di sekolah tersebut tapi ada satu yang menarik perhatiannya, yaitu bola voli.

Cerita dimulai saat Kozue mengejek tim bola voli di sekolah tersebut yang selalu kalah. Ia kemudian ditantang untuk menunjukkan kemampuannya dalam bermain voli.

Bagaimana sepak terjak dari Kozue selanjutnya? Penuh intrik persaingan antar gadis,Attack No. 1 adalah nomor wajib yang harus sobat tonton.

Jumlah episode: 104

Skor kami: 7/10

6. Anime Bola Voli “Harukana Receive”

Harukana Receive
Harukana Receive

Melaju ke nomor selanjutanya, ada Harukana Receive yang tampil jauh lebih kekinian baik dari penggambaran karakter maupun visualnya. Anime yang tayang tahun 2018 ini gak perlu diragukan lagi karena konsep yang dipakainya terbilang fresh dan ada banyak fanservice, lho.

Dengan menggunakan setting tempat di Okinawa, Jepang, Harukana Receive menggunakan olahraga bola voli pantai yang tentu berbeda dari judul-judul diatas. Sudah pasti keseluruhan isinya akan melibatkan banyak scene pantai, sobat. Sangat mengaksyikan untuk disimak.

Harukana Receive menceritakan tentang duo saudara bernama Oozora Haruka dan Higa Kanata yang mempunyai masalah berkaitan dengan voli: tinggi badan.

Hal ini tentu membuat keduanya minder akan permainan bola voli. Dipertemukan oleh takdir, kini mereka dikumpulkan sebagai anggota tim voli pantas.

Menonton Harukana Receive pastinya akan menyuguhkan kamu banyak unsur-unsur fanservice karena setting tempatnya sendiri berada di pantai dan tentu saja tokoh yang digunakan adalah gadis-gadis cantik.

Jika kamu butuh penyegaran baik dari visual maupun penggambaran tokoh, Harukana Receive jawabannya.

Jumlah episode: 12

Skor kami: 7,4/10

5. Anime Bola Voli “Haikyuu!! Season 1”

Haikyuu
Haikyuu!! Season 1

Berbicara tentang anime sport bertemakan voli tentu haram hukumnya jika tidak memasukkan anime yang digilai hampir seluruh penggemar anime ini ke dalam list.

Haikyuu!! adalah nomor wajib yang harus kamu tonton sekalipun itu bukan anime sport bertemakan voli yang kamu cari secara khusus, sobat.

Diadaptasi dari manga best seller yang saat ini belum tamat, kali ini kami akan mengulas season 1 nya terlebih dahulu yang mana ini adalah ibarat pengenalan buat kamu yang masih asing dengan anime ber-tone orange hitam ini. Silahkan disimak.

Haikyuu!! Season 1 mengisahkan tentang Shouyou Hinata yang sejak sekolah dasar kepincut dengan olahraga bola voli saat melihat “raksasa kecil” sedang bertanding.

Didasari oleh kemiripan postur tubuh yang sama, Hinata punya ambisi kuat untuk menjadi generasi selanjutnya dari sang idola. Sayang, kemenangan tak berada di pihaknya saat turnamen pertamanya saat SMP.

Hinata harus kalah telak dari tim Tobio Kageyama yang nantinya akan menjadi partner satu tim dengannya di SMA Karasuno. Di SMA Karasuno ini lah Hinata dan Kageyama akan menunjukkan kehebatan mereka, sobat.

Jumlah episode: 25

Skor kami: 7,7/10

4. Anime Bola Voli “Haikyuu!!: Jump Festa 2014 Special 1”

Haikyuu Jump Festa 2014 Special 1
Haikyuu!!: Jump Festa 2014 Special 1

Sudah tidak mengherankan jika suatu produksi anime dengan tingkat antusiasme yang tinggi dari penonton akan membuka kemungkinan bagi anime tersebut untuk menelurkan banyak rilisan lain.

Hal ini lah yang terlihat pada Haikyuu yang kali ini merilis spin off yang masih berkaitan dengan season 1-nya.

Berbentuk OVA, Haikyuu!!: Jump Festa 2014 Special 1 yang merupakan rilisan khusus untuk event tahunan bernama Jump Festa, hadir dengan menampilkan tim pesaing Karasuno nih sobat. Kali ini cerita bukan menghadirkan Hinata dan kawan-kawan, melainkan tim Nekoma.

Haikyuu!!: Jump Festa 2014 Special 1 mengisahkan tentang salah seorang pemain dari tim Nekoma, Lev Haiba yang merupakan keturunan Rusia dan Jepang dengan tinggi tubuh menjulang diatas rata-rata.

Ia bertekad untuk menjadi ace utama Nekoma dengan bantuan rekan timnya, Kenma Kozume. Dengan menampilkan Nekoma dalam keseluruh ceritanya, Haikyuu!!: Jump Festa 2014 Special 1 ibarat rilisan pemanasan sebelum season lanjutan dari Haikyuu!! dilempar ke publik.

Kamu gak akan diajak melihat bagaimana sesi latihan tim Karasuno saja lewat OVA ini, sobat.

Jumlah episode: 1 (OVA)

Skor kami: (8/10)

3. Anime Bola Voli “Haikyuu!!: Jump Festa 2015 Special 1”

Haikyuu Jump Festa 2015 Special 1
Haikyuu!!: Jump Festa 2015 Special 1

Melaju ke rilisan berikutnya, sebelum akhirnya season 2 dari anime bola voli super terkenal dengan tone yang identik dengan warna orange dan hitam ini dilempar ke publik, kamu bisa coba saksikan Haikyuu!!: Jump Festa 2015 Special 1 untuk melihat sisi lain dari Haikyuu ini, sobat.

Masih sama seperti rilisan sebelumnya, Haikyuu!!: Jump Festa 2015 Special 1 hadir dalam bentuk OVA yang kali ini kembali menampilkan tim Karasuno dan pastinya yang paling difavoritkan, Hinata dan Kageyama. Partner solid dalam tim tersebut. Bagaimana kisahnya?

Meski tidak terlalu berat dan hanya sebagai selingan, tak berarti Haikyuu!!: Jump Festa 2015 Special 1 hadir membosankan. OVA yang rilis 2015 untuk event Jump Festa inim, memperlihatkan keseharian Hinata dan Kageyama yang kamp pelatihannya harus tertunda.

Buat kamu yang sudah nonton season 1 dari Haikyuu!! pasti sudah tahu kenapa Hinata dan Kageyama tak bisa mengikuti kamp pelatihan tepat waktu.

Nah, di rilisan kali ini akan diperlihatkan secara lebih rinci, sobat. Tentunya dengan amunisi komedi membuncah khas Haikyuu!!. Sangat menarik untuk ditonton, lho.

Jumlah episode: 1 (OVA)

Skor kami: 8,3/10

2. Anime Bola Voli “Haikyuu!! Second Season”

Haikyuu 1
Haikyuu!! Second Season

Yosh, ini dia rilisan resmi season lanjutan dari Haikyuu!! yang season 1 nya dirasa bikin siapa pun yang mendukung tim Karasuno berseragam hitam orange ini menangis dalam kekecewaan.

Tapi tenang saja, sobat. Buat kamu yang kecewa akan final ending di season 1, itu bukan akhir dari segalanya kok. Kenapa kami bilang bukan segalanya? karena tim Karasuno itu unstoppable.

Meski harus menelan pil pahit saat pertandingan dengan tim dari Aoba Johsai, Karasuno tak mau berlama-lama larut dalam kesedihan, sobat. Setelah melewati masa-masa sulit untuk move, kini mereka punya rencana lain.

Rencana lain itu bertujuan untuk mempersiapkan diri mereka secara lebih matang lagi untuk turnamen berikutnya.

Ya, di season kedua ini kamu akan melihat sesi kamp pelatihan antara tim Karasuno dan tim lainnya seperti tim Nekoma yang nantinya keduanya akan menjadi rekan dekat.

Di season ini juga kamu akan kembali menyaksikan tim Karasuno bertarung lagi dalam sebuah turnamen yang pastinya berat.

Untuk membuktikan bahwa menjadi juara bukan perjalanan instan dan ini lah yang harus dijalanin tim Karasuno. Jangan sampai kamu ketinggalan untuk menonton ini, ya.

Jumlah episode: 25

Skor kami: 9/10

1. Anime Bola Voli “Haikyuu!! Karasuno High School vs Shiratorizawa Academy”

Haikyuu Karasuno High School vs Shiratorizawa Academy 10
Haikyuu!! Karasuno High School vs Shiratorizawa Academy

Dengan melanjutkan pertandingan yang sempat terputus di Haikyuu!! Second Season, Haikyuu!! Karasuno High School vs Shiratorizawa Academy hadir dengan intensitas pertandingan yang panas bin sengit dan pastinya ini lah apa yang sobat nanti-nantikan dalam sebuah produksi anime sport.

Cerita membawa kita pada pertandingan turnamen kejuaraan voli tingkat prefektur yang kali ini tim Karasuno berhasil melibas habis pesain-pesaingnya sebagaimana yang sudah ditampilkan di Haikyuu!! Second Season.

Karasuno yang kemudian melaju ke final, kini harus berhadapan dengan Shiratorizawa. Shiratorizawa adalah tim voli terkuat se-prefektur yang sudah berkali-kali menjadi juara bertahan.

Karasuno yang sudah sampai di tingkat akhir ini tentu saja punya ambisi super kuat untuk merebut tahta tersebut. Terlebih mereka sudah dibekali latihan yang melelahkan. Bagaimana hasil pertandingan ini?

Meski hanya berjumlah 10 episode, Haikyuu!! Karasuno High School vs Shiratorizawa Academy berhasil membangun atmosfir ketegangan super tinggi yang melibatkan Karasuno dan Shiratorizawa.

Dengan pengembangan karakter yang epik, season ketiga ini adalah mahakarya terbesar dari franchise Haikyuu!!

Jumlah episode: 10

Skor kami: 9,5/10

Itu dia sobat judul-judul anime sport bertemakan bola voli yang sudah kami rangkum dan siap untuk sobat sekali tonton jika sobat kebetulan sedang mencari rekomendasi anime bola voli terbaik.

Yang menarik dari judul-judul diatas adalah penggunaan tokoh yang tak hanya berfokus pada satu gender, tapi juga versatile. Hal ini bisa dilihat pada paruh awal list rekomendasi ini dimana beberapa anime sport bertemakan bola voli menggunakan tokoh wanita sebagai pusat cerita.

Jika kamu adalah pecinta anime sport dengan konsen cerita shounen, maka Haikyuu!! adalah pilihan yang tepat. Kami sudah merangkum beberapa rilisan dari franchise besar Haikyuu!! yang pastinya layak untuk sobat tonton.

Jika artikel ini bermanfaat, jangan lupa untuk share ke teman-teman sobat, ya!

Klik 2x Selengkapnya

Related Articles

Back to top button