Cara Mengarsipkan & Melihat Kembali Foto yang Diarsipkan di Instagram

Bagaimana cara user melihat foto yang sudah diarsipkan pada akun Instagram sendiri? pada kali ini admin akan buat tutorial Cara mengarsipkan foto dan melihat kembali foto yang diarsipkan pada Instagram.

Sudah lama instagram menambahkan fitur arsip foto dimana semua foto yang pernah anda unggah bisa di simpan ke dalam arsip instagram, fitur ini bisa membantu anda untuk mengenang masa lalu anda.

Bagi sebagian pengguna Instagram sangat antusias dengan hadirnya fitur arsip foto karena mereka bisa menyimpan foto mereka tanpa menghapusnya, jika ingin melihatnya kembali anda tinggal ke arsip instagram.

Jadi alih-alih menghapus foto mantan pada Feeds Instagram kalian, malah lebih baik untuk sekedar di arsipkan saja, agar suatu saat kalian bisa mengenang kembali, melihat kembali foto yang telah diarsipkan, terutama buat pasukan gagal move on..

Jadi gimana kalian lebih suka menghapus foto di Instagram, untuk melupakan dan mengubur sebuah kenangan bersama foto itu atau menggunakan fitur yang bermanfaat tanpa kalian harus menghapusnya dan suatu saat kalian masih bisa melihat kembali?

Jika anda memilih untuk mengarsipkan saja dan belum tahu cara mengarsipkan foto di Instagram berikut saya beri tutorialnya, untuk cara Mengarsipkan Foto di Instagram.

Cara Mengarsipkan Foto di Instagram

Nah inilah tutorial cara mengarsipkan foto di Instagram:

1. Silahkan anda ke halaman profil instagram anda lalu pilih foto yang ingin anda arsipkan, selanjutnya tekan titik tiga yang ada di sebelah kanan, maka akan muncul pop up pilihan.

2. Pilihlah arsipkan maka foto anda otomatis tersimpan di arsip dan hilang dari profil anda.

Melihat Kembali Foto yang Diarsipkan di Instagram 1

3. Selesai.

Sampai tahap ini, maka gambar yang sobat arsipkan tidak akan terlihat oleh followers kalian, karena udah tidak berada pada Feeds Instagram sobat.

Jadi untuk melihat kembali ada menu khusus yang harus kalian jelajahi, agar semua foto yang di arsipkan dapat kembali terlihat.

Lalu di mana foto yang di arsipkan bisa di lihat dimana?

Tahukah kalian di mana Instagram menyimpanya? Agar sobat tahu admin akan mencoba membuat tutorialnya yakni, cara melihat foto yang telah disimpan di Instagram.

Cara Melihat Kembali Foto yang di Arsipkan Instagram

Nah jika sobat kangen dengan foto yang yang pernah diterbitkan, maka ini adalah cara untuk bisa melihat kembali foto yang telah diarsipkan di Instagram, simak berikut ini:

1. Buka aplikasi instagram, lalu silahkan ke halaman profil anda selanjutnya tekan ikon arsip (gambar jam berlawanan arah)

2. Selanjutnya akan terbuka halaman di mana postingan anda tersimpan.
Melihat Kembali Foto yang Diarsipkan di Instagram 2

Terus bagaimana jika suatu saat anda ingin menampilkan kembali  foto yang di arsipkan tadi pada profil anda? Bisakah jika di tampilkan kembali pada profil anda?

Tetunya bisa dan Instagram pasti sudah memikirkan hal tersebut, caranya pun sangat mudah silahkan anda sentuh titik tiga di sebelah kanan.

Maka akan muncul pop up pilihan, pilih tampilkan di profil untuk menampilkan foto tersebut di profil.
Melihat Kembali Foto yang Diarsipkan di Instagram 3

Banyak yang terbantu dengan adanya fitur arsip instagram, contohnya Taylor Swift. Ketika Taylor Swift akan mengeluarkan single terbarunya, feed instagram taylor swift kosong tidak ada postingan.
Melihat Kembali Foto yang Diarsipkan di Instagram 4

Dan tentunya 103 juta followernya banyak yang kebingungan, apa yang sedang terjadi dengan idolanya. Ternyata setelah beberapa hari feed instagram taylor swift mulai aktif kembali dan ternyata itu sebagai salah satu strategi yang di gunakan dalam peluncuran single terbarunya.
Melihat Kembali Foto yang Diarsipkan di Instagram 5
Sulit di bayangkan jika taylor swift menghapus seluruh postinganya, sulit rasanya untuk melakukan itu pasti dia berpikir ribuan kali untuk melakukanya.

Maka dengan memanfaatkan fitur arsip taylor swift tidak perlu menghapus postingan yang sudah di unggahnya di instagram.

Itu benar-benar strategi pemasaran yang out of the box kan? jadi penggemar disajikan Feeds IG yang kosong, dan pasti banyak dari fans yang mencari tahu, alasan dibalik itu, meskipun banyak rumor yang beredar.

Ternyata itu hanya strategi agar Taylor Swift untuk menjadi pusat perhatian atau spotlight agar menjadi perbincangan di kalangan netizen dan supaya single terbarunya bisa mendapatkan banyak perhatian.

Instagram memang terus membuat fitur-fitur baru yang membuat penggunanya semakin betah berselancar di instagram. Manfaatkanlah insatgram dengan sebaik-baiknya.

Klik 2x Selengkapnya

Andrew

Nonton anime sambil maen rise of kingdom, udah paling juara deh!!

Related Articles

Back to top button