30+ Rekomendasi Anime China Terbaik

Meski selalu identik dengan Jepang, anime kini lambat laun mulai merambah ke Anime China Terbaik.

Selain destinasi wisata dan deretan box office yang mereka punya, perlahan namun pasti mereka mulai memproduksi film atau series animasi.

Tercatat ada beberapa judul anime China yang sudah dilempar ke pasaran.

Tak kalah dengan anime asal Jepang, anime China juga menyajikan konsep, tema, plot, dan premis yang bagus ke dalam produksi anime mereka.

Walau jumlahnya tak sebanyak anime Jepang, anime China mampu membuktikan bahwa mereka juga punya kualitas.

Perbedaan budaya tentu menjadi salah satu faktor pembeda anime Jepang dan anime China.

Buat sobat sekalian yang sedang mencari rekomendasi anime China terbaik, kamu berada di tempat yang tepat karena kami akan menyajikan beberapa judul anime China yang layak untuk kamu tonton.

Tanpa banyak berbasa-basi, yuk simak ulasannya! Berikut ini Daftar Rekomendasi Anime China Terbaik yang bisa sobat tonton.

30+ Rekomendasi Anime China Terbaik

Jika sobat penasaran dengan Anime China Terbaik hingga saat ini, berikut tim Ponselsoak sudah merangkum dalam list dibawah ini.

1. Quan Zhi Gao Shou

Quan Zhi Gao Shou
Quan Zhi Gao Shou

Di posisi puncak, ada Quan Zhi Gao Shou yang kali membawa tema game RPG sebagai sajian anime China yang kayak namai sebagai anime China terbaik.

Quan Zhi Gao Shou mengisahkan tentang Glori, seorang master game yang harus terjatuh dan melespaskan gelar master yang dimilikinya.

Kini ia bekerja di sebuah internet cafe dan sekali lagi diberi kesempatan untuk memainkan game dari nol lagi.

Dengan konsep game yang rasanya layak untuk disandingkan dengan anime Jepang seperti Sword Art Online, Quan Zhi Gao Shou yang punya eksekusi cerita ciamik ini pastinya layak sekali untuk sobat sekalian tonton.

Jumlah episode: 12

Skor kami: 9,6/10

2. Quanzhi Fashi

Quanzhi Fashi
Quanzhi Fashi

Menuju posisi puncak, sobat bisa menonton salah satu anime china terbaik yang menjadikan konsep dan eksekusi cerita yang megah.

Tak lengkap rasanya membicarakan anime china terbaik jika tidak memasukkan Quanzhi Fashi ke dalamnya.

Quanzhi Fashi mengisahkan tentang dunia dimana kiri sekolah-sekolah mengajarkan ilmu sihir kepada para muridnya.

Sementara itu, di luaran sana ada banyak binatang mistik yang memangsa manusia.

Mampu kah umat manusia membasmi binatang-binatang tersebut dengan kekuatan sihir yang mereka miliki?

Jumlah episode: 12

Skor kami: 9,4/10

3. Spiritpact: Bond of The Underworld

Spiritpact Bond of The Underworld
Spiritpact Bond of The Underworld

Spiritpact: Bond of The Underworld merupakan season lanjutan dari Spiritpact, salah satu anime China terbaik yang namanya sudah cukup sering diperbicangkan.

Di season keduanya ini, Spiritpact: Bond of The Underworld mengisahkan tentang kelanjutan dari petualangan Tanmoku Ri dan You yang mana kini mereka menghadapi dilema: apakah mereka benar-benar pengusir setan atau bayangan roh belaka?

Dengan cerita yang lebih kompleks, Spiritpact: Bond of The Underworld menyuguhkan kamu konflik kuat persahabatan antar dua pengusir roh yang mencari jati diri mereka yang sebenarnya.

Jumlah episode: 12

Skor kami: 9,3/10

4. Spiritpact

Spiritpact
Spiritpact

Lumayan sering dibahas di forum-forum penggemar anime, Spiritpact adalah salah satu anime China terbaik yang sudah cukup dikenal publik.

Mengisahkan tentang You Keika, seorang pewaris yang jatuh miskin sepeninggal orang taunya.

Kemudian ia bertemu dengan Tanmoku Ri, pegusir setan. Malang, You harus mati karena tertabrak mobil setelah pertemuan itu.

Setelah You mati, Tanmoku Ri kemudian muncul dan menawarinya kerja sama untuk melawan Evil Spirit bersama-sama. Dimulai lah kisah perjalanan keduanya.

Jumlah episode: 10

Skor kami: 9,2/10

5. Aishen Qiaokeli-ing…

Aishen Qiaokeli ing...
Aishen Qiaokeli ing…

Mari tinggalkan sejenak jajaran anime China terbaik yang menggunakan premis kehidupan supernatural karena lewat Aishen Qiaokeli-ing…, kamu akan disuguhkan cerita yang lebih normal dan ringan, sobat.

Aishen Qiaokeli-ing… menceritakan tentang Jiang Hao Yi, siswa SMA biasa dan normal yang tak menyangka akan menjadi Raja Harem.

Ia kemudian digilai oleh para gadis di sekolahnya dan bahkan banyak yang menyatakan rasa cinta padanya.

Melihat sinopsis di atas bisa dipastikan bahwa anime ini kental menyajikan tema harem, sebuah sub genre yang umum dipakai di anime produksi Jepang.

Untuk kamu penyuka harem, silakan saksikan Aishen Qiaokeli-ing…

Jumlah episode: 15

Skor kami: 9/10

6. Mo Dao Zu Shi

Mo Dao Zu Shi
Mo Dao Zu Shi

Mo Dao Zu Shi adalah salah satu anime China terbaik yang sudah sering dibicarakan di berbagai forum termasuk forum khusus penggemar anime.

Dengan visual yang memukau dan pastinya kekinian, Mo Dao Zu Shi layak sekali untuk ditonton.

Secara garis besar Mo Dao Zu Shi mengisahkan tentang kompleksitas kehidupan supernatural.

Sobat akan diajak untuk berkenalan dengan tokoh Wei WuXian, grandmaster yang mendirikan Sekte Iblis yang harus dihabisi dan rohnya merasuki tubuh orang gila.

Dengan tema yang terbilang unik, tak heran jika Mo Dao Zu Shi menjadi perbincangan ramai. Luangkan waktu sobat untuk menonton Mo Dao Zu Shi, ya.

Jumlah episode: 15

Skor kami: 8,9/10

7. Huyao Xiao Hongniang

Huyao Xiao Hongniang
Huyao Xiao Hongniang

Dengan tema romance, siapkan diri sobat untuk menyaksikan Huyao Xiao Hongniang yang kental akan unsur romance dan fantasi.

Dengan bersettting bukan di dunia pada umumnya, Huyao Xiao Hongniang mengisahkan tentang kehidupan dimana manusia dan roh dapat hidup berdampingan dan saling mencintai.

Harapan hidup roh terbilang lebih tinggi ketimbang manusia.

Penuh dengan kisah romansa untuk mengembalikan ingatan yang hilang dan mendapatkan rasa cinta kembali, Huyao Xiao Hongniang layak sekali untuk kamu saksikan.

Jumlah episode: 24

Skor kami: 8,7/10

8. Big Fish & Begonia

Buat sobat yang menyukai anime Jepang khas produksi Ghibli, silakan luangkan waktu kamu untuk menonton Big Fish & Begonia yang hadir bak anime hasil produksi Ghibli, sobat.

Dengan visualisasi yang ciamik, dapatkan pengalaman menonton anime berkonsep megah lewat Big Fish & Begonia.

Big Fish & Begonia menceritakan tentang mahkluk supernatural yang mampu mengendalikan gelombang dan perubahan musim.

Salah satu mahkuk ini kemudian mendambakan kehidupan sebagai manusia. Ia kemudian berubah wujud menjadi seekor lumba-lumba.

Ia menyadari bahwa ia kini berada di tengah bahaya. Untungnya, seorang bocah lelaki berhasil menolongnya.

Kemudian cerita berlanjut dengan menampilkan makhluk tersebut dan sang bocah lelaki.

Jumlah episode: 1 (Movie)

Skor kami: 8,6/10

9. Rakshasa Street

Menggunakan konsep supernatural, pastikan sobat tidak melewatkan Rakshasa Street yang menghadirkan kisah antara roh dan manusia.

Dengan pangsa pasar shounen, bisa dipastikan banyak dari kamu yang akan menyukai anime China yang satu ini.

Rakshasa Street mengisahkan tentang kehidupan dimana roh-roh dan manusia hidup berdampingan.

Namun, untuk dapat memasuki area yang didiami para roh, gak bisa sembarangan, sobat.

Kemudian cerita akan membawa kamu untuk berkenalan dengan Xia Ling, seorang mahasiswa biasa yang berkesempatan untuk memasuki area para roh yang dinamai Requiem Street ini.

Dengan mayoritas roh-roh jahat yang mendiami Requiem Street, bagaimana cara Xia Ling bertahan?

Jumlah episode: 24

Skor kami: 8,5/10

10. Guomin Laogong Dai Huijia

Guomin Laogong Dai Huijia
Guomin Laogong Dai Huijia

Cukup sulit menemukan anime China yang bergenre romance.

Tapi jangan khawatir, karena kami punya satu judul anime China terbaik bergenre romance yang pastinya layak untuk sobat sekalian tonton.

Kali ini datang dari Guomin Laogong Dai Huijia yang menceritakan tentang kehidupan pernikahan yang tidak didasari rasa cinta sama sekali.

Kamu akan diajak berkenalan dengan dua tokoh utamanya yang bernama Lu Jin Nian dan Qiao An Hao.

Hubungan keduanya terbilang aneh bak ikatan pernikahan yang dilakukan secara terpaksa.

Buat sobat yang suka anime romance dengan tema cenderung dewasa seperti ini, maka Guomin Laogong Dai Huijia cocok untuk kamu jadikan referensi.

Jumlah episode: 12

Skor kami: 8,4/10

11. School Shock

School Shock
School Shock

Meski menggunakan embel-embel school di judulnya, nyatanya, School Shock malah menampilkan adegan yang hampir keseluruhan berputar di premis tentang senjata dan medan perang. Seperti apa sinopsinya?

School Shock mengisahkan tentang dunia fantasi dimana penggunaan senjata adalah hal yang lumrah dan sering diperlombakan di dunia tersebut.

Kemudian kamu akan diajak untuk mengenal sebuah sejata terbaru sekaligus termutakhir yang dinamai Vanguards.

Adalah Liu Li, seorang veteran pejuang perang yang akan segera pensiun dengan menyelesaikan misi terakhirnya dengan menggunakan si Vanguards ini.

Jumlah episode: 6

skor kami: 8,2/10

12. Yaoguai Mingdan

Yaoguai Mingdan
Yaoguai Mingdan

Jika kebanyakan judul anime China terbaik di atas menyajika cerita fantasi yang besetting di dunia lain, maka lewat Yaoguai Mingdan kamu akan disuguhkan cerita yang lebih down to earth dan erat kaitannya dengan slice of life.

Yaoguai Mingdan mengisahkan tentang petualangan Feng Xi untuk melindungi dunia dari ancama para iblis pohon berkabut yang aneh mesti berada di dekat mereka yang notabene adalah gadis-gadis cantik adalah sebuah berkah.

Dengan tema ecchi yang diusungnya, bisa dipastikan sobat akan menemukan banyak fanservice lewat Yaoguai Mingdan ini.

Perhatikan baik-baik kontennya sebelum menonton anime ini, ya.

Jumlah episode: 18

Skor kami: 8/10

13. Monkey King: Hero Is Back

Monkey King Hero Is Back
Monkey King Hero Is Back

Masih sama dengan Dragon Nest: Warrior’s Dawn, lewat salah satu anime China terbaik berjudul Monkey King: Hero Is Back ini sobat akan disuguhkan anime fantasi yang penuh dengan hal magis.

Monkey King: Hero Is Back mengisahkan tentang Raja Kera yang harus dipenjara ratusan tahun lamanya karena telah membuat marah para Dewa.

500 tahun kemudian, seorang anak yang sedang bersembunyi ke pengunungan menemukan sang Raja kera dan membuka segelnya.

Sang Raja Kera yang kini bebas siap membantu anak tersebut dan penduduk sekitar dari ancaman monster jahat.

Monkey King: Hero Is Back adalah sebuah tontonan fantasi yang sangat menarik untuk sobat sekalian simak.

Jumlah episode: 1 (Movie)

Skor kami: 7,8/10

14. Dragon Nest: Warriors’ Dawn

Hadir bak kisah fairy tale, sobat bisa menyaksikan salah satu anime China terbaik dengan tema fantasi lewat Dragon Nest: Warriors’ Dawn.

Anime China yang tayang tahun 2014 lalu ini mengisahkan tentang kehidupan antar manusia, elf, dan binatang buas jahat yang setia terhadap Naga Hitam.

Kemudian cerita akan membawa kamu untuk berkenalan dengan sekelompok manusia dan peri yang mencari tahu tentang si Naga Hitam ini.

Dengan banyak elemen khas anime fantasi yang kental, buat sobat yang memang menyukai anime bergenre seperti ini, Dragon Nest: Warriors’ Dawn adalah pilihan yang tepat untuk sobat masukkan ke dalam list.

Jumlah episode: 1 (Movie)

Skor kami: 7,7/10

15. Wu Geng Ji

Wu Geng Ji
Wu Geng Ji

Masih sama seperti judul sebelumnya, Wu Geng Ji juga menyajikan visual unik ala karakter dalam game RPG. Menonton Wu Geng Ji bak menonton game, sobat.

Jika kamu memang penggila game, bisa dipastikan kalau kamu bisa dengan mudah menyukai Wu Geng Ji

Dengan bersetting di Dinasti Shang, Wu Geng Ji mengisahkan tentang pertempuran besar antara surga dan bumi yang mana pertempuran ini berawal dari penentangan akan kepemimpinan Dinasti Shang yang licik.

Kamu akan menemukan banyak adegan ciami lewat Wu Geng Ji, lho. Pastikan kamu memasukkan salah satu anime China terbaik ini ke dalam list, ya!

Jumlah episode: 30

Skor kami: 7,6/10

16. The King of Fighters: Destiny

The King of Fighters Destiny
The King of Fighters Destiny

Judul yang satu ini punya visual unik nih sobat, dengan desain tokoh yang mirip karakter di game RPG, kamu bisa saksikan salah satu anime China terbaik dengan visualisasi yang anti-mainstream lewat The King of Fighters: Destiny.

The King of Fighters: Destiny mengisahkan tentang sebuah turnamen terkenal di dunia bernama KOF yang baru saja dimulai.

Kemudian cerita akan membawa kamu untuk berkenalan dengan salah seorang partisipan dari turnamen tersebut yang bernama Kyo.

Jumlah episode: 24

Skor kami: 7,5/10

17. Heibai Wushang

Heibai Wushang
Heibai Wushang

Menggunakan premis iblis dan kesehariannya, Heibai Wushang adalah salah satu anime China terbaik yang bisa kamu coba saksikan selanjutnya.

Dengan tema yang terbilang pasaran, mudah bagi kamu untuk menikmati anime yang tayang 2016 lalu ini, sobat.

Secara garis besar, Heibai Wushang menceritakan tentang kisah dua setan muda yang selalu bermalas-malasan di tempat kerja keduanya.

Tempat kerja keduanya adalah organisasi yang bertujuan untuk menyeimbangkan kehidupan antara manusia dan setan.

Mungkin kamu sudah cukup sering menonton anime dengan konsep seperti ini.

Oleh sebab itu, rasanya pas jika memasukkan Heibai Wushang ke dalam list tontonan sobat.

Jumlah episode: 12

Skor kami: 7,4/10

18. Duan Nao

Duan Nao
Duan Nao

Dengan visual yang kekinian, Duan Nao tampil fresh sebagai salah satu anime China terbaik yang sayang untuk sobat lewatkan.

Tak kalah dengan anime khas Jepang, Duan Nao menampilkan jajaran karakter yang menarik.

Duan Nao menceritakan tentang bumi yang saat ini dilanda peristiwa berantai dimana kamu akan diajak untuk mencari tahu rahasia-rahasia di dalamnya seperti konspirasi keji, pengkhianatan antar manusia, sampai perang antar galaksi.

Penuh dengan adegan menegangkan berpadu dengan tema sci fi yang dibawanya, Duan Nao adalah pilihan tepat untuk kamu yang butuh anime China sekelas anime-anime Jepang.

Jumlah episode: 16

Skor kami: 7,3/10

19. Zinba

Zinba
Zinba

Menyajikan jajaran para monster di dalamnya, Zinba menghadirkan kisah seru petualangan bak di negeri fantasi yang layak kamu simak, sobat.

Terlebih jika kamu shounen dan menggemari konsep cerita seperti itu.

Zinba menceritakan tentang KAN, bocah dari bumi yang terdeportasi ke negeri kerajaan bernama Toria yang mana di negeri itu ia diserang oleh para monster raksasa bernama Zinba.

Untungnya, ia diselamatkan oleh penghubung Shibuki dan Uranus.

Kemudian cerita akan membawa sobat untuk melihat KAN yang secara tidak sengaja menemukan Zinba yang bersembunyi di dalam gua.

Bagaimana kisahnya selanjutnya? Kamu saksikan sendiri ya, sobat.

Jumlah episode: 52

Skor kami: 7,2/10

20. Yu Bang Xiang Zheng

Yu Bang Xiang Zheng
Yu Bang Xiang Zheng

Dengan sedikit membawa tema sejarah, Yu Bang Xiang Zheng menyajikan anime yang berkisah tentang dua nelayan yang sedang melaut untuk mencari ikan.

Dengan tema yang terbilang langka, mungkin butuh waktu lama bagi sobat untuk menyukai Yu Bang Xiang Zheng.

Yu Bang Xiang Zheng mengisahkan tentang nelayan dan penangkap ikan yang sama-sama sedang melaut untuk memburu ikan.

Dengan pakan pancing yang berbeda-beda, kamu akan melihat bagaimana teknik menangkap ikan lewat anime ini yang pastinya sesuai dengan sejarah China.

Jumlah episode: 1 (Movie)

Skor kami: 7/10

21. Tu Xia Chuanqi

Tu Xia Chuangi
Tu Xia Chuangi

Siapa yang tak kenal Kung Fu? Teknik bela dari negeri tirai bambu ini bisa kamu temui lewat salah satu anime China terbaik yang berjudul Tu Xia Chuanqi.

Sekilas, menonton Tu Xia Chuanqi akan mengingatkanmu pada Kung Fu Panda, sobat.

Tu Xia Chuanqi mengisahkan tentang Fu, kelinci bodoh yang diwarisi kekuatan serta teknik Kung Fu dari Shifu, seorang ahli bela diri setelah menolongnya.

Cerita selanjutkan akan menunjukkan perjalanan Fu dan teman-teman yang ditemuinya di perjalanan tersebut serta konflik yang akan ditemui Fu kelak.

Jumlah episode: 1

Skor kami: 7/10

22. The Legend of Qin

The Legend of Qin
The Legend of Qin

Nomor lain dari anime China terbaik yang menghadirkan tema historical China datang dari The Legend of Qin yang kali menggunakan setting Dinasti Qin dalam bercerita.

The Legend of Qin menceritakan tentang era China dimana pada saat itu Kekaisaran Qin lah yang sedang berkuasa. Perebutan kekuasaan ini terbilang kejam, sobat.

Kemudian cerita akan membawa kamu untuk berkenalan dengan Tianming, bocah yang sedang diinjar oleh Kaisar Qin karena ilmu pengetahuan yang dimilikinya.

Bersama dengan teman-temannya, Tianming akan mengubah sejarah China.

Jumlah episode: 10

Skor kami: 6,9/10

23. Stitch & Ai

Stitch Ai
Stitch Ai

Buat kamu yang familiar dengan animasi western, Lilo & Stich, maka jangan lupa untuk saksikan versi China-nya, sobat.

Dengan keseluruhan mengambil setting di China, Stitch & Ai adalah versi lain dari Stitch & Ai yang hadir bak sekuel.

Stitch & Ai menceritakan tentang Stitch yang diculik untuk dimanfaatkan dalam sebuah eksperimen.

Berhasil kabur, kini ia tersesat di China. Untungnya, ia bertemu dengans seorang gadis bernama Jiejie yang sedang memiliki masalah dengan keluarganya.

Dari pertemuan ini kemudian keduanya saling membantu satu sama lain.

Stitch & Ai adalah produksi alternatif dari Lilo & Stitch dengan pendekatan Asia, sobat.

Jumlah episode: 13

Skor kami: 6,8/10

24. Zentrix

Zentrix
Zentrix

Menggunakan tema sci-fi, pastikan kamu menonton Zentrix yang tak kalah dengan anime produksi Jepang dengan tema serupa.

Zentrix adalah referensi lain buat kamu yang sudah cukup sering menonton anime sci-fi Jepang.

Zentrix menceritakan tentang kota fiktif bernama Zentrix yang mana di kota ini teknologi sudah sangat canggih.

Adalah ilmuan bernama Kaisar Jarad yang menjadi otak dibalik kecanggihan si Zentrik ini.

Jarad sadar bahwa teknologi yang ia ciptakan akan menjadi penguasa diatas dirinya.

Lantas apa yang ia lakukan untuk mencegah hal itu terjadi?

Dengan jajaran robot super canggih, Zentrix adalah salah satu anime China terbaik yang layak untuk ditonton.

Jumlah episode: 26

Skor kami: 6,7/10

25. Mang Huang Ji

Mang Huang Ji
Mang Huang Ji

Mang Huang Ji punya visual keren yang bikin sobat seakan masuk ke dalam ceritanya.

Buat kamu pecinta anime fantasi, maka Mang Huang Ji yang punya konsep magis kuat ini layak untuk kamu masukkan ke dalam list, sobat.

Mang Huang Ji mengisahkan tentang si tokoh utama bernama Ji Ning yang semasa hidupnya selalu lemah karena penyakit yang diderita.

Saat sudah meninggal, ia terbangun dan menyadiri kini ia berada di dunia baru yang seakan selalu memberinya keberuntungan yang berbanding terbalik dengan hidupnya sebelumnya.

Jumlah episode: 19

Skor kami: 6,6/10

26. Shanshui Qing

Shanshui Qing
Shanshui Qing

Di urutan selanjutnya, sobat bisa menemukan anime China terbaik yang juga kental akan budaya China lewat Shanshui Qing yang menggunakan konsep watercolor dalam visualnya.

Terkesan unik, berikut ulasan singkatnya.

Secara garis besar, Shanshui Qing yang tayang pada tahun 1988 ini mengisahkan tentang seorang gadis muda yang dengan suka rela merawat seorang sarjana tua dengan imbalan pelajaran berharga yang akan diberikan sarjana tua tersebut.

Meski terkesan biasa saja, kamu bisa lihat bagaimana indahnya konsep watercolor yang diaplikasikan ke suatu produksi anime, sobat.

Silakan luangkan waktu kamu untuk menontonnya.

Jumlah episode: 1 (Movie)

Skor kami: 6,5/10

27. Jiaoao de Jiangjun

Jiaoao de Jiangjun
Jiaoao de Jiangjun

Dengan tema historical China masa lampau, Jiaoao de Jiangjun yang tayang sudah sangat lama ini menyajikan kamu seperti apa pemerintahan China pada masa lampau.

Buat sobat yang butuh tontonan yang mengedukasi,
Jiaoao de Jiangjun bisa jadi pilihan kamu.

Mengisahkan tentang era China dimana seorang jenderal memproklamasikan kemenangan perang China dan sekutu yang mana karena kelewat sombong, jenderal yang kini hidup foya-foya dan santai pasca kemenangan tak mengetahui bahwa bahaya akan bangsanya akan segera tiba.

Jumlah episode: 1 (Movie)

Skor kami: 6,4/10

28. Storm Rider: Clash of the Evils

Tak hanya anime Jepang, anime China juga menyajikan anime dengan tenga superpower, sobat.

Berpadu dengan sejarah China, Storm Rider: Clash of the Evils memberikan kamu pengalaman baru menonton anime superpower. Berikut ulasannya.

Storm Rider: Clash of the Evils mengisahkan tentang sebuah kota fiktif bernama Sword-Wordshiping Manor yang dibantai habis-habisan karena tuduhan pemberontakan terhadap pemerintah.

Adalah Ngou Kuet, tuan muda dari istana yang satu-satunya selamat. Dengan amarah kuat, ia bertekad untuk membalas dendam.

Dengan konsep cerita yang lumayan berat ala anime isekai, sobat bisa saksikan Storm Rider: Clash of the Evils yang punya visual tak beda jauh dengan anime Jepang.

Jumlah episode: 1 (Movie)

Skor kami: 6,4/10

29. Xiao Yeyou

Xiao Yeyou
Xiao Yeyou

Satu lagi anime China terbaik yang identik dengan anak-anak namun kali ini menggunakan tema cerita yang lebih dalam datang dari Xiao Yeyou yang punya animasi berkarakter khas.

Kental akan budaya China, Xiao Yeyou mengisahkan tentang makhluk mitologi China bernama Yeyou yang bentuknya berupa sosok anak kecil dan hanya berkeliaran di malam hari.

Kemudian cerita akan membawa kamu untuk melihat perjalan salah satu Yeyou kecil yang kerap diejek.

Masih sama dengan judul sebelumnya, Xiao Yeyou bukan anime dengan format TV atau series yang pastinya tidak memerlukan waktu lama untuk menontonnya.

Jumlah episode: 1 (Movie)

Skor kami: 6,3/10

30. Zhang Da Wei Ba De Tu Zi

Zhang Da Wei Ba De Tu Zi
Zhang Da Wei Ba De Tu Zi

Di urutan pertama kamu akan menemukan anime China terbaik yang membawa premis sederhana di dalamnya.

Ya, Zhang Da Wei Ba De Tu Zi kisah ala animasi anak-anak, sobat. Cocok sekali untuk ditonton anak kecil dan pastinya siapa saja karena kontennya yang aman.

Zhang Da Wei Ba De Tu Zi mengisahkan tentang seekor kelinci yang merasa insecure terhadap penampilannya.

Hal ini disebabkan karena ia kerap diejek oleh makhluk penghuni hutan lainnya. Lantas apa yang akan si kelinci lakukan selanjutnya?

Buat kamu yang malas menonton anime dengan format series, Zhang Da Wei Ba De Tu Zi yang hadir dengan format movie ini layak untuk kamu simak.

Jumlah episode: 1 (Movie)

Skor kami: 6,2/10

Itu tadi sobat ulasan singkat 30+ Rekomendasi Anime China terbaik yang sudah kami sajikan untuk sobat sekalian yang sedang mencari referensi baru dari produksi anime.

Judul-judul di atas kami rangkum berdasarkan konsep cerita yang kami anggap layak untuk sobat sekalian saksikan.

Anime produksi China tak kalah menarik dengan anime produksi Jepang.

Itulah Rekomendasi Anime China Terbaik yang dapat sobat tonton yang kami rangkum dari tahun 2000 an, hingga 2018, 2019 namun belum kami update untuk tahun 2020.

Buat sobat yang sedang mencari alternatif tontonan, silakan masukkan judul-judul di atas di list kamu.

Jika dirasa artikel ini bermanfaat, jangan lupa untuk share ke teman-teman terdekat sobat, ya!

Klik 2x Selengkapnya

Related Articles

Back to top button