15+ Daftar Rekomendasi Anime Sepak Bola Terbaik

Anime Sepak Bola Terbaik punya banyak sekali peminat. Genre yang menyajikan berbagai macam cabang olahraga ini hadir untuk memenuhi hasrat sobat yang haus akan anime dengan intensitas semangat tinggi.

Ya, anime sport selalu identik dengan semangat berapi-api yang didemonstrasikan oleh tokoh di dalamnya.

Berbicara tentang sport, tentu sobat tak asing dengan cabang olahraga satu ini: sepak bola. Olahraga mengejar bola dengan kaki ini melibatkan 11 pemain di dalamnya.

Kami yakin hampir semua dari sobat tahu dan suka bermain sepak bola atau bahkan sudah menjadi atlit sepak bola?

Kami sudah merangkum beberapa judul yang kami percaya bisa memuaskan rasa keingintahuan sobat tentang sepak bola.

Berikut ini Daftar Rekomendasi Anime Sepak Bola Terbaik yang bisa sobat tonton.

30+ Rekomendasi Anime Sepak Bola Terbaik

Jika sobat penasaran dengan Anime Sepak Bola terbaik hingga saat ini, berikut tim Ponselsoak sudah merangkum dalam list dibawah ini.

1. Keppeki Danshi! Aoyama-kun

H2 Keppeki Danshi Aoyama kun
Keppeki Danshi! Aoyama-kun

Meski lebih berfokus pada sisi comedy-nya yang mana hal ini adalah sajian utamanya, Keppeki Danshi! Aoyama-kun juga menyajikan premis tentang sepak bola di dalamnya, lho.

Keppeki Danshi! Aoyama-kun melebihi ekspetasi kami yang awalnya mengira kalau ia hanya akan menjual kelucuan saja.

Mengisahkan tentang seorang maniak kebersihan bernama Aoyama yang digilai satu sekolah. Kenapa?

Karena kepiawaiannya dalam bermain sepak bola yang kerap mengantarkan nama tim sekolahnya ke kemenangan.

Di dalam animenya, kamu akan nemuin banyak scene pertandingan sepak bola, sobat.

Disamping menampilkan kemaniakan si Aoyama beserta sisi comedy-nya, Keppeki Danshi! Aoyama-kun juga tak main main untuk menampilkan sisi sepak bola-nya yang mana hal ini berhasil digarap dengan sangat baik.

Keppeki Danshi! Aoyama-kun adalah nomor anime sepak bola yang paling kekinian.

Jumlah episode: 12

Skor kami: 9,5/10

2. Captain Tsubasa

H2 captain tsubasa
Captain Tsubasa

Mustahil rasanya jika di antara sobat sekalian gak ada yang kenal dengan Captain Tsubasa.

Anime yang sudah mengudara sejak sobat kecil ini punya image kuat sebagai anime sepak bola yang nampaknya akan sulit untuk menemukan pesaingnya.

It’s everlasting yet never gets old, tho!

Mengisahkan tentang bocah berkeinginan kuat untuk menjadi pemain sepak bola handal bernama Tsubasa Oozora yang sudah bermain sepak bola sejak kecil.

(Sobat akan melihat proses Tsubasi kecil sampai Tsubasa besar, lho).

Kemudian cerita bergulir dengan menampilkan perjalan si Tsubasa ini.

Anime yang tayang perdana 1983 lalu ini adalah tonggak awal dicintainya anime dengan tema sepak bola.

Buat sobat yang butuh penyegaran dan bosan dengan visual yang disajikan Captain Tsubasa, kamu bisa saksikan versi terbaru Captain Tsubasa yang sudah diremake dengan visual kekinian.

Jumlah episode: 128

Skor kami: 9,4/10

3. Giant Killing

H2 giant killing
Giant Killing

Giant Killing adalah nomor lain dari anime sepak bola yang membawa premis jauh dari kata klise.

Mungkin tak ada salahnya jika menamai Giant Killing sebagai anime sepak bola yang paling mengedukasi karena akan ada banyak sekali pelajaran yang bisa diambil dari anime ini.

Yang membuatnya menarik adalah penggambaran cerita dengan memakai persepektif coach dari tim sepak bola.

Jangan langsung beranggapan kalau ceritanya membosankan, sobat.

Giant Killing malah menjadi angin segar buat kamu yang bosan dengan premis pasaran ala anime sport.

Mengisahkan tentang perjalanan mengembalikan kembali nama besar sebuah tim sepak bola bernama East Tokyo United (ETU) yang mana proyek ini diotaki oleh sang coach, Tatsumi Takeshi.

Giant Killing menyajikan taktik dan strategi jitu dalam bermain sepak bola, lho.

Jumlah episode: 26

Skor kami: 9/10

4. Area no Kishi (The Knight in the Area)

H2 area no kishi
Area no Kishi

Jika sobat mencari anime sepak bola dengan ikatan keluarga dibumbui dengan slice of life yang kuat, Area no Kishi (The Knight in the Area) adalah pilihan yang sangat tepat.

Area no Kishi tak hanya mengedepankan penggambaran tokoh utamanya saja.

Garis besar cerita mengisahkan dua bersaudara bernama Kakeru dan Suguru Aizawa yang punya hasrat besar akan dunia sepak bola.

Bersama teman masa kecil dan saudara-saudara mereka lainnya, dimulailah perjalanan keluarga besar Aizawa untuk menggapai Piala Dunia.

Penuh ambisi kuat dari keseluruhan tokohnya menjadikan Area no Kishi (The Knight in the Area) tontonan pas yang sarat akan nilai kekeluargaan yang nampaknya pas untuk ditonton bersama-sama.

Sebuah pencapaian baik untuk anime sepak bola yang kebanyakan tampil klise dengan pola sama.

Jumlah episode: 37

Skor kami: 8,8/10

5. Days

H2 days
Days

Meski gaungnya kurang terdengar, Days adalah tontonan wajib buat kamu penyuka sepak bola.

Anime yang diproduksi oleh studio favorit kami, Mappa ini menyajikan cerita yang seru dengan visual cerah.

Premis yang dibawa terbilang unik, sobat. Menceritakan tentang pertemuan dua orang dengan kemampuan sepak bola berbeda.

Adalah Tsukushi yang sama sekali tak punya bakat dalam sepak bola dan Jin sang jenius dalam sepak bola.

Keduanya kemudian dipertemukan dalam sebuah tim.

Yang membuatnya Days unik adalah penggunaan plot awalnya dimana dua tokoh sentral antara satu dan lainnya memiliki kepribadian yang berbeda yang kemudian dipersatukan dan membuatnya ceritanya semakin menarik untuk diikuti. Wajib tonton.

Jumlah episode: 24

Skor kami: 8,6/10

6. Ginga e Kickoff!!

Ginga e Kickoff
Ginga e Kickoff!!

Untuk mencapai sebuah mimpi maka bangunlah dari nol. Pesan itu lah coba Ginga e Kickoff!! ingin sampaikan.

Ginga e Kickoff!! hadir tak hanya mengedepankan pertandingan sengit, namun juga apa yang terjadi di balik lapangan hijau.

Mengisahkan tentang Shou Oota yang berupaya untuk membangun kembali tim sepak bola yang sudah lama mati suri.

Tujuannya adalah satu: mencapai kemenangan bersama pemain-pemain handal. Mampu kah Oota merealisasikan mimpinya tersebut?

Menonton Ginga e Kickoff!! mengajarimu apa artinya kerja sama dalam grup yang kami rasa akan berguna banget untuk kehidupan sobat.

Ginga e Kickoff!! adalah tontonan yang inspiratif.

Jumlah episode: 39

Skor kami: 8,5/10

7. Inazuma Eleven

inazuma eleven
Inazuma Eleven

Jika nomor-nomor diatas hadir dengan visual terkesan jadul, buang jauh-jauh pikiran sobat karena anime sepak bola yang satu ini hadir dengan desain karakter yang eyecatching.

Ya, Inazuma Eleven jauh dari kesan kuno.

Mengisahkan tentang perjuangan seorang kaptem tim bernama Mamoru Endou untuk mengembalikan nama besar tim sepak bolanya sembari menyelamtkan tim tersebut dari kehancuran

Inazuma Eleven menyajikan konflik yang agak berat nih, sobat, yang mana ceritanya berkaitan dengan pemberontakan akan pembubaran sebuah klub sepak bola bola.

Sangat menarik untuk disimak karena temanya cukup dalam.

Jumlah episode: 127

Skor kami: 8,3/10

8. Hungry Heart: Wild Striker

Hungry Heart Wild Striker
Hungry Heart: Wild Striker

Persaingan adalah hal lumrah yang pastinya terjadi di dalam sebuah pertandingan olahraga.

Tapi kali ini, persaingan tersebut datang dari intrik dalam keluarganya.

Tentu hal ini membuat anime sepak bola selanjutnya, Hungry Heart: Wild Striker layak untuk sobat simak.

Mengisahkan tentang Kanou Kyousuke yang muak disanding-sandingkan dengan saudaranya yang seorang pemain sepak bola handal.

Hal ini membuat minat dan hasratnya akan dunia sepak bola sirna hingga pada suatu ketika keinginan untuk bermain muncul lagi di benaknya.

Dimulai lah perjalanan Kanou.

Dengan premis awal yang tak biasa, Hungry Heart: Wild Striker menghadirkan cerita seperti kebanyakan anime sport: mencapai impian dan kemenangan.

Meski klise, bukan kah itu yang membuat anime bergenre sport menarik untuk ditonton?

Jumlah episode: 52

Skor kami: 8/10

9. Whistle!

Whistle
Whistle!

Kadang pengalaman buruk adalah guru terbaik yang dapat membantu kita meningkatkan kemampuan diri. Pesan itu lah yang coba dibawa Whistle!.

Anime sepak bola yang berangkat dari kegusaran sang tokoh utama.

Mengisahkan tentang Shou Kazamatsuri, yang muak dengan tim sepak bola di sekolah lamanya yang mana membuat ruang geraknya tak bebas dan menyebabkan kemampuannya disitu-situ saja.

Ia kemudian pindah ke sekolah baru dengan tim yang lebih baik dari sebelumnya.

Plot awal yang disajikan terdengar menjanjikan, sobat, dimana kamu gak akan nemuin tokoh yang cinta dengan tim kesebelasannya.

Dengan bercerita ala zero to hero, Whistle! adalah nomor wajib untuk sobat tonton.

Jumlah episode: 39

Skor kami: 7,8/10

10. Aoki Densetsu Shoot! (Legendary Blue Shot!)

Aoki Densetsu Shoot Legendary Blue Shot
Aoki Densetsu Shoot! (Legendary Blue Shot!)

Anime yang menggunakan tema olahraga dalam bercerita kerap menampilkan tokoh dengan ambisi kuat yang haus akan kemenangan.

Hal itu lah yang gak luput dari Whistle! dimana kali ini tokoh sentralnya digambarkan ada tiga orang.

Menceritakan tentang trio terkenal yang dijuluki trio emas karena kepiawaiannya dalam bermain sepak bola dan menjadi sumber kekuatan utama dari tim mereka.

Kini waktu berganti, mereka dipertemukan kembali di Sekolah Tinggi yang sama dan siap untuk mengharumkan nama tip sepak bola di sekolah itu.

Penuh dengan nilai-nilai persahabatan dan kerja keras untuk menggapai impian, Whistle! sangat layak untuk sobat tonton karena baik dari desain maupun penggambaran tokohnya dapat dieksekusi dengan baik.

Jumlah episode: 58

Skor kami: 7,7/10

11. Moero! Top Striker

Moero Top Striker
Moero! Top Striker

Meski tak punya visual kekinian, Moero! Top Striker membawa angin baru untuk sebuah produksi anime bertema permainan sepak bola.

Moero! Top Striker yang tayang tahun 1991 ini menggunakan setting tempat di luar Jepang dalam bercerita.

Menceritakan tentang Hikaru Kicker, bocah yang rela terbang ke Italia karena kecintaannya akan sepak bola.

Di sana ia bergabung dengan tim sepak bola yang terbilang lemah bernama Columbus.

Seiring berjalannya cerita, sobat akan disajikan bagaimana tim ini memperkuat diri mereka untuk mengalahkan tim lawan.

Jika sobat butuh angin baru yang walaupun gak terasa baru-baru banget, Moero! Top Striker bisa sobat jadikan referensi untuk menemani hari sobat.

Jumlah episode: 49

Skor kami: 7,5/10

12. Ganbare, Kickers! (Fight! Kickers)

Ganbare Kickers Fight Kickers
Ganbare, Kickers! (Fight! Kickers)

Maju 16 tahun setelah Akakichi no Eleven, sobat bakal nemuin anime sepak bola lainnya yang berjudul Ganbare, Kickers! (Fight! Kickers) yang mana judulnya ini diambil dari nama tim sepak bola di dalam animenya.

Mengisahkan tentang tim sepak bola bernama The Kickers. Tim ini harus terus menerus menelan pil pahit kekalahan dari pertandingan-pertandingan sebelumnya hingga akhir datang satu pemain bernama Gregor yang siap untuk mengembalikan citra The Kickers.

Ganbare, Kickers! (Fight! Kickers) tak hanya berisi tentang pertandingan sepak bola sengit, tapi juga menyajikan konflik di dalam tim dan bagaimana cara mempersatukan kekuatan tim demi kemenangan.

Sebuah tontonan yang inspiratif!

Jumlah Episode: 23

Skor kami: 7,3/10

13. Akakichi no Eleven

Akakichi no Eleven
Akakichi no Eleven

Menonton Akakichi no Eleven jangan harap sobat akan mendapatkan visual yang kekinian.

Faktanya, Akakichi no Eleven sudah tayang berpuluh-puluh tahun yang lalu. Tepatnya tahun 1970. Sobat sudah lahir?

Premisnya terbilang klise yang mana hal ini mungkin saja dianggap terobosan baru di masanya kala itu.

Mengisahkan Shingo Tamai yang mendedikasikan hidupnya untuk sepak bola.

Penuh perjuangan, perjalanan menjadi pemain sepak bola handa tentu tak akan mudah baginya.

Meski dengan premis klise tersebut, Akakichi no Eleven cukup layak untuk sobat jadikan inspirasi untuk mengejar impian sobat terlebih jika sobat memang atlet sepak bola yang kerap bertanding.

Jumlah Episode: 52

Skor kami: 7,2/10

14. Forza! Hidemaru

Forza Hidemaru
Forza! Hidemaru

Di urutan selanjutnya ada Forza! Hidemaru. Forza! Hidemaru adalah anime bertemakan sepak bola yang mana punya penggambaran karakter unik.

Disini sobat gak akan nemuin pemain berwujud manusia. Kenapa? Karena keseluruhan pemain di dalamnya adalah binatang.

Selain itu Forza! Hidemaru ditayangkan tepat bersamaan dengan World Cup di Jepang dan Korea Selatan tahun 2002.

Tentu hal ini membuat Forza! Hidemaru mendapatkan momentum yang pas. Sebuah keputusan brilian menayangkannya saat itu.

Mengisahkan tentang Hidemaru si rubah, tokoh sentral yang tentu saja pemain sepak bola.

Cerita mengikuti perjalanan Hidemaru beserta kawan-kawannya dalam bertanding sepak bola.

Keseluruhan tokoh di anime ini punya ragam bentuk binatang yang berbeda-beda, lho.

Jumlah episode: 26

Skor kami: 7/10

15. Soccer Fever

Soccer Fever 1
Soccer Fever

Soccer Fever hadir bak dokumentasi belaka tanpa adanya plot dalam bercerita.

Mungkin lebih pas menyebutnya sebagai dokumenter ketimbang anime dengan tujuan menggambarkan psikis sang tokoh utama.

Jika sobat mencari anime dengan mutlak berisi dokumentasi dari kejadiaan sebenarnya yang diadaptasi ke dalam bentuk anime, maka Soccer Fever adalah jawaban yang tepat.

Soccer Fever bersetting saat Football World Cup tahun 1930 sampai 1994 tepatnya di Uruguai dan Amerika Serikat.

Soccer Fever adalah murni pertandingan sepak bola tanpa embel-embel apapun.

Cocok ditonton untuk mereka yang hanya fokus pada pertandingan sepak bola saja.

Jumlah episode: 51

Skor kami: 6,3/10

Itu dia sobat rekomendasi anime sepak bola terbaik yang berhasil kami rangkum untuk kamu semua yang haus akan semangat perjuangan dan ingin meningkatkan skill kamu di permainan mengejar bola ini.

Pemilihan kami dasarkan pada opini pribadi kami terlepas dari apa yang tercantum di situs My Anime List karerna kami bertekad untuk memberikan sobat rekomendasi yang objektif.

Anime-anime di atas sarat akan nilai edukasi, moral, dan inspirasi yang pastinya berguna sekali jika sobat aplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Jika sobat mencari anime yang menyehatkan dan cocok untuk ditonton bersama teman-teman, maka anime-anime tersebut lah jawabannya.

Itulah Rekomendasi Anime Sepak Bola yang dapat sobat tonton yang kami rangkum dari tahun 2000 an, hingga 2018, 2019 namun belum kami update untuk tahun 2020.

Jika sobat suka dengan list Anime Sepak Bola Terbaik dari PonselSoak, jangan lupa untuk share link halaman ini ke teman kalian. Happy Watching Anime!

Klik 2x Selengkapnya

Related Articles

Back to top button