20+ Rekomendasi Film Animasi Disney Terbaik

Disney merupakan salah satu perusahaan yang dapat memproduksi animasi terbaik di dunia, hampir semua Film Animasi Disney Terbaik sukses di pasaran.

Apalagi sejak Disney membuka Pixar, sub perusahaan yang khusus memproduksi film animasi.

Film animasi Disney mengangkat berbagai kisah. Mulai dari kisah princess, hewan, robot, dan berbagai karakter lainnya yang menjadi sangat melekat di masyarakat.

Tentu sulit untuk memilih animasi terbaik dari perusahaan ini.

Namun, sebagai pecinta animasi Disney, kamu tidak boleh melewatkan 20 animasi Disney terbaik berikut ini.

20+ Rekomendasi Film Animasi Disney Terbaik

Jika sobat penasaran dengan Rekomendasi Film Animasi Disney Terbaik hingga saat ini, berikut tim Ponselsoak sudah merangkum dalam list dibawah ini.

1. Beauty and the Beast (1991)

beauty and the beast

Beauty and the Beast menjadi satu dari berbegai animasi princess Disney yang sukses.

Bahkan ketika diangkat ke dalam film live action, Beauty and the Beast tetap berhasil menarik perhatian penonton.

Film ini juga menjadi film animasi Disney pertama yang berhasil masuk nominasi Best Pictures di ajang Academy Award (Oscar).

Beauty and the Beast menceritakan tentang Belle (Paige O’Hara) yang harus menggantikan ayahnya (Rex Everhart) yang ditawan oleh Beast (Robby Benson).

Beast sendiri sebenarnya adalah seorang pangeran sombong yang dikutuk karena kesombongannya.

Tidak hanya dia, namun seluruh pelayannya juga dikutuk menjadi perabot di kuil tempat Beast tinggal. Beast awalnya bersikap jahat kepada Belle.

Namun, semakin lama Belle menyadari bahwa Beast sebenarnya memiliki hati yang baik. Akankan Belle bisa menghilangkan kutukan yang menimpa Beast?

2. The Lion King (1994)

the lion king

Simba (Matthew Broderick) harus terusir dari kampung halamannya karena Scar (Jeremy Irons) sang paman.

Scar menginginkan jabatan yang dipegang oleh ayah Simba, yitu Mustafa (James Earl Jones) sebagai raja hutan.

Simba kemudian tinggal di tempat baru bersama dengan Timon (Nathan Lane), seekor meerkat dan Pumbaa (Ernie Sabella), seekor babi hutan.

Suatu hari, Nala (Moira Kelly) teman masa kecil Simba datang menemuinya.

Ia meminta Simba menggulingkan Scar dari kepemimpinannya. Scar sudah membuat kerajaan singa hancur karena menjadi pemimpin yang diktator.

3. Aladdin (1992)

aladdin

Aladin (Scott Weinger) merupakan seorang pemuda miskin yang bertemu dengan Putri Jasmine (Linda Larkin) ketika sedang berada di sebuah pasar.

Mereka pun berteman sebelum akhirnya Aladin ditangkap dan dipenjarakan. Beberapa waktu kemudian, seorang penasihat Sultan bernama Jafar mendatangi Aladin.

Ia meminta Aladin untuk menemukan sebuah lampu ajaib. Jafar (Jonathan Freeman) akan memberikan hadiah kepada Aladin jika ia berhasil menemukan lampu ini.

Aladin pergi bersama denga Abu, monyetnya untuk mencari lampu ini.

Setelah menemukan lampu tersebut, Aladin pun menyadari bahwa ada sosok Jin (Robin Williams) yang berdiam di dalam lampu ini

4. The Little Mermaid (1989)

the little mermaid

Ariel (Jodi Benson) merupakan putri duyung yang berusia 16 tahun. Dunia manusia merupakan sesuatu yang sangat membuat Ariel penasaran.

Meskipun sang ayah, Raja Triton (Kenneth Mars) sudah melarang keras hal ini, Ariel tetap senang mengumpulkan semua hal tentang dunia manusia.

Suatu hari, Ariel menyelamatkan Pangeran Eric (Christopher Daniel Barnes) yang hampir tenggelam.

Dalam keadaan setengah sadar, Pangeran Eric melihat sosok Ariel. Ia pun berjanji akan menemukan Ariel.

Mampukah mereka berdua bertemu kembali meskipun hidup di dua alam yang berbeda? Bagaimana Ariel menghadapi dunia bawah laut yang sangat menentang keinginannya ini?

5. Snow White and the Seven Dwarfs (1937)

snow white and the seven dwarfs

Snow White and the Seven Dwarfs menjadi animasi princess pertama Disney yang sukses di pasaran.

Animasi ini mengisahkan tentang Snow White atau Putri Salju (Adriana Caselotti) yang cantik dan baik hati.

Kecantikannya ini membuat iri sang ibu tiri, Ratu Grimhilde (Lucille La Verne).

Ia kemudian meminta Snow White menggunakan baju yang lusuh.

Hal ini membuat cermin ajaib (Moroni Olsen) milik Ratu Grimhilde mengatakan bahwa Ratu Grimhilde lah yang paling cantik.

Waktu pun berlalu dan suatu hari, sang cermin ajaib mengatakan bahwa Snow White lah yang paling cantik di seluruh negeri.

Ratu Grimhilde pun marah dan membuang Snow White ke tengah hutan serta memerintahkan prajurit untuk membunuhnya.

Namun, Snow White berhasil kabur dan ia pun bertemu dengan tujuh kurcaci yang kemudian menjadi temannya.

Namun, hal ini tidak membuat Ratu Grimhilde berhenti mengejar Snow White.

6. Alice in Wonderland (1951)

alice in wonderland

Alice (Kathryn Beaumont) merasa bosan dengan aktivitasnya yang hanya belajar dan membaca buku.

Ia kemudian bertemu dengan seekor kelinci (Bill Thompson) yang menggunakan rompi dan kacamata. Kelinci ini berlari ke sebuah lubang di bawah sebuah pohon.

Alice yang penasaran mengikuti kelinci tersebut. Ia kemudian tiba di sebuah tempat yang tidak biasa.

Di tempat ini Alice melihat bunga yang bisa berbicara, teko yang bisa menari, dan berbagai benda lainnya yang memiliki kemampuan tidak biasa.

Sejak saat itu, dimulailah pertualangan Alice di dunia tidak biasa ini.

7. Peter Pan (1953)

peter pan

Apa yang akan kamu lakukan jika kamu bisa masuk ke cerita yang baru saja kamu dengar?

Ini terjadi pada Wendy (Kathryn Beaumont) menceritakan kisah tentang Peter Pan dan bajak laut kepada kedua adiknya, yaitu John (Paul Collins) dan Michael (Tommy Luske).

Tidak lama setelah membaca cerita ini, ketiganya didatangi oleh Peter Pan (Bobby Driscoll) dan Tinker Bell (Margaret Kerry).

Peter Pan dan Tingker Bell mengajak ketiganya untuk berpetualang ke pulau Never Land.

8. Tangled (2010)

tangled

Mother Gothel (Donna Murphy) marah karena pasukan kerajaan mencuri bunga yang membuatnya tetap muda.

Ia kemudian menculik anak raja dan ratu yang bernama Rapunzel. Mother Gothel kemudian menyembunyikan Rapunzel di sebuah menara yang sangat tinggi.

Suatu hari, ketika Rapunzel (Mandy Moore) sudah dewasa seorang pencuri masuk ke menara Rapunzel. Ia adalah Flynn Rider (Zachary Levi) yang dikejar-kejar oleh pasukan kerajaan.

Rapunzel menahan hasil curian Flynn Rider. Ia akan mengembalikan benda ini jika Flynn Rider mau membantu Rapunzel.

Pertemuan ini membuat keduanya makin dekat. Flynn Rider membawa harapan baru untuk kebebasan Rapubzel dari tangan Mother Gothel.

9. The Princess and the Frog (2009)

the princess and the frog

Tiana (Elizabeth M. Dampier) merupakan seorang pelayan restoran yang bermimpi memiliki restoran sendiri.

Ia berteman dengan seorang putri bernama Charlotte yang percaya bahwa jika ia mencium seekor kodok, maka kodok tersebut bisa menjadi pangeran.

Sedangkan Tiana tidak mempercayai hal ini.

Disisi lain, ada seorang pelayan bernama Lawrence yang ingin menjadi kaya. Lalu ada juga Neveen (Bruno Campos) yang seorang pangeran.

Neveen kemudian disihir menjadi seekor kodok. Lawrence diubah menjadi Neveen dan bekerjasama dengan sang penyihir (Keith David) untuk menjadi kaya.

Suatu hari, Tiana bertemu dengan kodok Neveen. Neveen meminta Tiana menciumnya agar ia menjadi manusia kembali.

Meskipun jijik, Tiana tetap melakukannya. Namun, kejadiannya malah berbalik. Neveen tidak menjadi manusia, tapi Tiana berubah menjadi kodok juga.

Akankah mereka bisa kembali menjadi manusia?

10. Sleeping Beauty (1959)

sleeping beauty

Maleficent (Eleanor Audley) seorang peri jahat merasa tersinggung karena tidak diundang oleh Raja Stefan (Taylor Holmes) dan Ratu Leah (Verna Felton) dalam pesta perayaan kelahiran Aurora.

Ia pun memberi kutukan yang akan membuat Aurora meninggal tertusuk jarum tepat sebelum berusia 16 tahun.

Namun, seorang peri baik bernama Merryweather (Barbara Luddy) meringankan kutukan ini.

Aurora (Mary Costa) hanya akan tertidur dan bisa bangun jika dicium oleh cinta sejatinya.

Kutukan Maleficent benar-benar terjadi ketika Aurora akan sudah remaja.

Ia tertusuk jarum dan tertidur lama. Siapakah yang mampu membangunkan Aurora dari tidurnya?

11. Cinderella (1950)

cinderella

Kamu sudah pasti hapal di luar kepala cerita tentang Cinderella. Apapun bentuknya, cerita Cinderella tetaplah sama.

Animasi yang dirilis tahun 1950 ini mengisahkan tentang Ella atau Cinderella (Ilene Woods) yang hidup dengan ibu dan saudara tirinya.

Setelah ayahnya menikah lagi, Ella harus menghadapi kejamnya perlakuan Lady Tremaine (Eleanor Audley) yang menjadi ibu tirinya.

Suatu hari, semua gadis dari seluruh penjuru negeri diundang untuk datang ke pesta dansa pangeran.

Lady Tremaine tentu tidak mengizinkan Ella untuk datang ke pesta tersebut.

Namun, seorang peri (Verna Felton) membantu Ella datang ke pesta tersebut dengan memberinya gaun dan sebuah sepatu kaca.

12. The Jungle Book (1967)

the jungle book

The Jungle Book merupakan film terakhir yang diproduksi oleh Walt Disney sebelum ia meninggal.

Film ini mengisahkan tentang Mowgli (Bruce Reitherman), seorang anak laki-laki yang dibesarkan oleh seekor serigala di tengah hutan.

Suatu hari, Mowgli sudah menjadi anak-anak. Harimau bernama Bagheera (Sebastian Cabot) dan beruang bernama Baloo (Phil Harris) meminta Mowgli untuk meninggalkan hutan.

Mereka ingin Mowgli hidup sebagai manusia di tengah peradaban manusia. Namun, ternyata meyakinkan Mowgli bukanlah perkara yang mudah dilakukan.

13. Mulan (1998)

mulan

Fa Mulan (Ming-Na Wen) merupakan anak satu-satunya dari keluarga Fa. Ia merupakan seorang gadis yang tidak suka bersolek.

Namun, lingkungannya menginginkan sebaliknya.

Suatu hari, kerajaan meminta setiap pria dari setiap keluarga untuk mengikuti wajib militer.

Sang ayah yang merupakan satu-satunya pria tidak mungkin pergi untuk menjalani wajib militer.

Mulan akhirnya menyamar menjadi seorang pria. Ditemani seorang naga kecil (Eddie Murphy), Mulan menggantikan sang ayah untuk menjalani wajib militer.

Akankah identitas Mulan terungkap?

14. Frozen (I) (2013)

frozen 1

Kamu belum menjadi pecinta animasi Disney kalau tidak tahu tentang Frozen. Beberapa tahun terakhir, animasi ini menjadi animasi Disney paling populer di Indonesia.

Film ini mengisahkan tentang putri Elsa (Idina Menzel) yang memiliki kemampuan untuk melakukan sihir.

Sihirnya ini bisa membuat apapun menjadi beku. Suatu hari, ia tidak sengaja melakukan sihir dan membekukan seluruh kerajaannya. Hal ini membuat putri Elsa melarikan diri.

Adiknya, putri Ana (Kristen Bell) berusaha menemukan sang kakak.

Di dalam perjalanan ini, Ana bertemua dengan Kristoff (Jonathan Groff), seorang tukang es dan Olaf (Josh Gad), manusia salju yang diciptakan oleh Elsa.

15. Fantasia (1940)

fantasia

Fantasia merupakan film animasi klasik Disney yang terdiri dari delapan segmen. Segmen-segmen ini menggabungkan antara live action dan animasi.

Segmen pertama terdiri dari adegan live orkestra dengan gambar warna-warni yang merefleksikan musik yang sedang dimainkan.

Segmen kedua ada peri-peri, ikan, bunga, daun, dan jamur yang menarikan lagu-lagu pergantian musim.

Kemudian di segmen ketiga menceritakan tentang Mickey Mouse yang menggunakan berbagai jenis sihir untuk mengerjakan tugasnya.

Namun, semuanya menjadi kacau kala Mickey Mouse tidak bisa mengontrol sihirnya ini.

Kamu bisa melihat bahwa film ini merupakan film yang dirilis Disney untuk meningkatkan popularitas Mickey Mouse.

Dan hal ini terbukti karena karakter Mickey Mouse menjadi dikenal banyak orang berkat animasi Fantasia.

16. Lady and the Tramp (1955)

lady and the tramp

Lady (Barbara Luddy) merupakan seekor anjing betina yang baru datang ke keluarga Jim Dear (Lee Millar) dan Darling (Peggy Lee).

Suatu hari, Darling hamil dan membuat perlakuan keduanya terhadap Lady berubah.

Lady menjadi sedih dan menceritakan hal ini kepada temannya, yaitu Jock (Bill Thompson) dan Trusty (Bill Baucom).

Saat sedang berbincang, datanglah Tramp (Larry Roberts). Ia adalah anjing jalanan yang belum mereka kenal sebelumnya.

Waktu berjalan dan Darling melahirkan seorang bayi. Hal ini membuat rumah mereka kedatangan Bibi Sarah (Verna Felton) yang ternyata tidak menyukai Lady.

Lady yang ingin dikurung berhasil melarikan diri dari rumah. Ia bertemu dengan Tramp yang menyelamatkannya dari anjing liar di jalanan.

Tramp pun membantu Lady untuk hidup sebagai anjing jalanan.

17. Pocahontas (1995)

pocahontas

Pocahontas (Irene Bedard) merupakan putri tunggal dari kepala suku Indian bernama Powhatan (Russell Means).

Ia sangat dekat dengan alam liar karena ayahnya sudah mengajarkannya cara bertahan hidup di alam liar sejak ia kecil.

Suatu hari, Pocahontas mengalami mimpi yang aneh. Ia berusaha untuk menemukan arti mimpinya ini.

Disisi lain, ayahnya ingin menjodohkan Pocahontas dengan salah satu prajurit di suku Indian.

Namun, Pocahontas malah jatuh cinta pada pria asing bernama John Smith (Mel Gibson). Padahal, suku Indian memiliki hubungan yang buruk dengan orang asing.

Mampukan Pocahontas mengungkapkan arti dari mimpinya dan melawan ayah serta tradisi suku Indian?

18. Dumbo (1941)

dumbo

Dumbo (Mel Blanc) merupakan seekor gajah yang tinggal di kawanan hewan sirkus.

Namun, ia tidak bisa melakukan sirkus seperti hewan dan gajah-gajah lainnya.

Hal ini membuat Dumbo diejek oleh gajah-gajah lainnya.

Suatu hari, sang ibu, Jumbo (Verna Felton) harus dikurung karena melukai anak-anak yang menonton sirkus.

Hal ini semakin membuat Dumbo sedih. Ia kemudian bercerita dengan temannya, Timothy (Edward Brophy) si tikus.

Mereka berdua minum air dicampur bir hingga mabuk dan tidak sadar jika mereka sudah berada di atas pohon.

Saat bangun keesokan harinya, Dumbo menyadari bahwa ia memiliki suatu kelebihan dibandingkan Gajah lainnya.

Namun, kelebihan ini hanya bisa ia tunjukan jika ia memiliki kepercayaan diri.

19. Up (2009)

up 1

Up menceritakan tentang Carl Fredricksen (Edward Asner), seorang kakek yang hidup sendiri di Amerika Serikat.

Suatu hari, ia ditawari oleh kontraktor bangunan untuk menjual rumahnya.

Rumah tersebut penuh kenangan bersama Ellie, istrinya yang sudah meninggal. Ini alasan utama yang membuat Carl Fredricksen menolak menjual rumahnya.

Suatu ketika, ia secara tidak sengaja melukai salah satu pekerja proyek pembangunan. Di pengadilan, Carl Fredricksen dinyatakan bersalah dan harus menjual rumahnya.

Setelah berpikir panjang, akhirnya Carl Fredricksen memasang ribuan balon di rumah tersebut.

Ia menerbangkan rumahnya menuju Paradise Fall, tempat yang dulu ingin dikunjungi Ellie.

Secara tidak sengaja, seorang anak pramuka bernama Russell (Jordan Nagai) ikut dalam perjalanan ini.

20. Finding Nemo (2003)

finding nemo 1

Nemo (Alexander Gould) merupakan ikan jenis clownfish yang memiliki ayah bernama Marlin (Albert Brooks).

Marlin merupakan ayah yang overprotektif, sedangkan Nemo adalah anak yang penuh rasa ingin tahu.

Suatu hari, Nemo melanggar aturan ayahnya yang melarang Nemo untuk pergi ke lautan lepas.

Nemo ditangkap oleh salah satu perenang dan dibawa pergi. Perenang tersebut meninggalkan sebuah kacamata renang dengan nama kota tempat nemo dibawa.

Marlin mulai mencari ikan yang bisa membaca tulisan tersebut karena inilah satu-satunya petunjuk keberadaan Nemo.

Setelah perjalanan jauh, Marlin bertemu dengan Dory (Ellen DeGeneres) yang bisa membaca tulisan tersebut.

Kemudian, dimulailah petualangan Marlin dan Dory untuk menemukan Nemo dan membawanya pulang ke lautan.

Itu dia Film Animasi Disney Terbaik yang kami rangkum dari tahun 2000 an, hingga 2018, 2019 namun belum kami update untuk tahun 2020.

Meskipun identik dengan dunia anak-anak, namun tidak semua animasi Disney dibuat khusus untuk anak-anak.

Film-film animasi ini juga cocok untuk kamu yang sudah menginjak usia dewasa.

Ada banyak pesan yang disampaikan melalui berbagai karakter di setiap animasi Disney.

Berbagai film animasi ini menjadi tontonan yang sesuai untukmu dan keluarga dalam menghabiskan waktu luang.

Jika sobat suka dengan daftar rekomendasi film dari Ponsel Soak, jangan lupa untuk share link halaman ini ke teman kalian. Happy Watching!

Klik 2x Selengkapnya

Related Articles

Back to top button